Selasa, 14 Februari 2023
BKM (Badan Kesejahteraan Masjid) mengadakan acara peringatan hari besar islam Isra’ Mi’raj di masjid Al-Jami’ di Dusun Bantarmangu, Desa Bantarmangu. Acara ini dihadiri oleh perangkat desa dan masyarakat setempat.
Peserta KKN STMIK Komputama juga ikut berpartisipasi sebagai panitia dalam acara tersebut, pembawa acara yang dibawakan oleh Jihanisme Difanti dan Melly Pujiyanti, Pembaca ayat Suci AL-Qur’an yang dibawakan oleh Amin Fatah serta peserta lain yang ikut berpartisipasi dalam dokumentasi, pelaksanaan acara dan konsumsi.
Acara dimulai pada pukul 18:30 diawali dengan lantunan sholawat oleh tim hadroh dan dilanjutkan dengan pembagian hadiah lomba oleh peserta KKN STMIK Komputama Majenang. Setelah itu acara inti dimulai pada pukul 20:00 Acara diawali dengan penampilan dari tim marawis kemudian dilanjutkan dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an dan Sholawat nabi oleh Amin Fatah, Acara selanjutnya adalah menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya dan Yalal Waton kemudian dilanjutkan dengan sambutan-sambutan dari Bapak Carno S.Pd.I, Bapak Ky.Suhaimi, dan Bapak Nur Johan selaku Kepala Desa Bantarmangu.
Setelah sambutan-sambutan disampaikan, acara selanjutnya adalah acara inti yaitu pengajian yang disampaikan oleh Bapak KH. Ahmad Shoim Al Amin, Lc., MH Beliau menyampaikan betapa pentingnya solat dan solat berjamaah serta kisah yang dialami nabi Muhammad saat melakukan perjalanan rohani yaitu Isra Miraj. Isra Miraj adalah perjalanan malam Nabi Muhammad dari Mekah ke masjid terjauh yaitu Masjid Aqsa di Yerusalem, lalu naik ke surga. Isra Miraj terdiri dari dua bagian perjalanan utama yaitu perjalanan ke masjid terjauh (Isra) yaitu masjid Al-Aqsa di Yerusallem dan ke surga (Miraj). Saat melakukan perjalanan Miraj Nabi Muhammad SAW naik ke surga untuk menerima perintah Tuhan agar umat beriman melaksanakan ibadah sholat. Nabi Muhammad SAW naik ke surga bersama malaikat Jibril dan bertemu dengan nabi-nabi yang berbeda di masing-masing tujuh tingkat surga, yaitu Nabi Adam AS, Nabi Yahya AS dan Nabi Isa AS, Nabi Yusuf AS, Nabi Idris AS, Nabi Harun AS, Nabi Musa AS dan Nabi Ibrahim AS. Allah SWT mengingstruksikan bahwa umat Islam harus melakukan ibadah sholat. Awalnya sholat harus dilakukan 50 kali sehari. Setelah meminta pengurangan, akhirnya ibadah sholat dilakukan lima waktu dalam sehari yang sekarang menjadi kewajiban umat islam. Selama perjalanan ini, Nabi Muhammad mengendarai hewan buroq. Selain itu, beliau juga menghimbau agar masyarakat semangat melaksanakan sholat berjamaah di Masjid ini.